8 Cara Mengembalikan Kontak WA yang Hilang Karena Direset Pabrik

Apakah Anda pernah mengalami kontak Whatsapp yang hilang setelah melakukan reset pabrik? Jika ya, hal tersebut bisa saja terjadi karena ketika proses reset pabrik memang akan menghapus data-data yang ada pada Whatsapp.

Tetapi, Anda tidak pelru khawatir lagi. Kali ini akan dijelaskan cara mengembalikan kontak WA yang hilang karena direset pabrik. Penasaran bagaimana caranya? Langsung saja simak penjelasannya berikut ini.

1.    Cara Mengembalikan Kontak WA yang Hilang Menggunakan Google Contact

Langkah pertama, Anda bisa menggunakan aplikasi Google Contact. Ini adalah aplikasi yang berguna untuk melakukan pencadangan kontak yang ada di dalam handphone Anda. Penggunaan aplikasi Google Contact bisa dilakukan sebagai cara untuk mengembalikan kontak yang hilang pada Whatsapp setelah melakukan reset ulang pabrik.

Anda bia mengunduhnya terlebih dahulu aplikasi Google Contact melalui Playstore di handphone Anda. Setelah itu, bukalah aplikasi tersebut dan klik simbol tiga garis. Simbol tersebut terletak di bagian ujung atas kanan layar. Kemudian, cari dan pilih pengaturan, lalu klik “kembalikan perubahan”.

Perubahan yang akan dipilih berdasarkan waktu sebelum handphone dilakukan reset pabrik. Terakhir, Anda bisa memilih konfirmasi, setlah itu periksa kembali apakah kontak yang ada di handphone sudah kembali seperti semula atau belum.

Baca Juga : Cara Mengubah Font Bio Ig Tanpa Aplikasi Dan Dengan Aplikasi

2.    Cara Mengembalikan Kontak WA yang Hilang Menggunakan Gmail

Berikutnya, Anda bisa menggunakan akun Gmail untuk dapat mengembalikan kontak yang hilang pada Whatsapp setelah melakukan reset ke pengaturan pabrik. Akun Gmail tidak hanya bisa digunakan untuk mengirim dan menerima pesan, tetapi juga bisa dimanfaatkan untuk hal ini.

Pastikan fitur sinkronisasi otomatis pada handphone selalu aktif supaya kontak yang akan ditambahkan otomatis ter-backup di Gmail. Namun, Anda harus masuk ke website Gmail terlebih dahulu dan masuk ke menu kontak. Pada menu dropdown, akan muncul dan pilihlah menu more. Lalu, pilih pulihkan kontak.

Setelah itu, Anda bisa menentukan waktu pemulihan seperti pada Google Contact, periksa apakah kontak yang ada di handphone Anda sudah kembali seperti semula atau masih belum muncul.

3.    Cara Mengembalikan Kontak WA yang Hilang Menggunakan Aplikasi Chat Lain

Di sini, Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi chat lain seperti Line, atau bisa tetap menggunakan Whatsapp. Cara ini dapat dilakukan apabila nomor telepon yang digunakan adalah nomor yang tergabung di dalam grup. Anda hanya perlu masuk ke akun Whatsapp dan membuka grup. Kemudian, menyimpan kembali nomor kontak yang ada.

Selain itu, Anda bisa menggunakan Line. Line mempunyai sejumlah fitur menambahkan kontak otomatis apabila ada orang lain yang memiliki nomor telepon Anda. Caranya, login ke Gmail dengan menggunakan nomor telepon lama, lalu periksa siapa saja yang berteman dengan Anda di Line.

Setelah itu, Anda bisa langsung menyimpan kembali nomor kontak yang penting-penting dan sekiranya ingin Anda save. Hal ini bisa Anda lihat dari daftar teman yang ada di akun Line Anda.

4.    Menggunakan Google Drive

Berikutnya, Anda juga bisa menggunakan Google Drive untuk mendapatkan kembali kontak Whatsapp yang hilang saat direset ke pengaturan pabrik. Aplikasi ini dapat dengan mudah diakses menggunakan perangkat apapun asal terkoneksi dengan internet.

Silakan Anda buka akun Google Drive Anda untuk Mengembalikan Kontak WA yang Hilang dengan memasukkan email dan password akun Gmail. Setelah itu, cari folder yang digunakan untuk menyimpan berbagai informasi kontak. Lalu, pilih simpan kontak agar kontak Anda bisa disimpan kembali pada handphone Anda.

Apabila semua kontak sudah disimpan kembali pada perangkat handphone Anda. Silakan periksa kembali handphone Anda, proses ini ditujukan untuk melihat apakah kontak yang sudah dikembalikan benar-benar ada atau belum ada di perangkat handphone Anda.

5.    Menggunakan Wondershare

Wondershare merupakan salah satu aplikasi yang bisa digunakan juga untuk memulihkan kontak telepon kembali.  Kontak yang terhapus ataupun hilang secara permanen, bisa dikembalikan lagi dengan menggunakan aplikasi ini. Anda cukup mengunduh aplikasi ini pada komputer Anda.

Perangkat handphone yang akan dipulihkan kontaknya harus disambungkan terlebih dahulu dalam mode USB Debugging supaya bisa digunakan di komputer. Selanjutnya, aplikasi ini akan memindai kontak yang hilang setelah tersambung dan juga Anda harus memilih ikon start. Lalu, Anda klik ikon sembuh untuk memindah kontak yang sudah hilang pada komputer.

Apabila sudah selesai, tunggu saja sampai proses pemindaian kontak selesai. Mungkin proses ini membutuhkan waktu beberapa menit saja. Setelah itu, Anda bisa mengeceknya kembali apakah semua kontak sudah benar-benar kembali ke handphone Anda atau belum.

6.    Menggunakan PhoneRescue

Anda pun bisa menggunakan aplikasi yang bernama PhoneRescue.  Download terlebih dahulu aplikasi ini di laptop atau komputer Anda untuk dapat menggunakan aplikasinya. Kemudian, jika suah selesai mengunduhnya, langsung masuk ke aplikasi PhoneRescue.

Pilih contact box, lalu lanjutkan dengan memilih scan your android device. Apabila proses scanning sudah selesai, maka semua kontak yang telah hilang akan dimunculkan kembali. Selanjutnya, Anda bisa memilih tempat penyimpanan, ingin simpan di komputer atau laptop, ataupun di handphone.

Apabila Anda memutuskan untuk menyimpan semua kontak di laptop/komputer, pilih saja to computer. Namun, jika ingin menyimpan kontak di perangkat handphone, Anda bisa memilih to device. Selesai.

7.    Menggunakan Akun Samsung

Cara yang satu ini bisa diterapkan untuk Anda yang menggunakan handphone dengan merek Samsung. Akun Samsung Anda bisa digunakan untuk mengembalikan semua kontak telepon yang telah hilang saat reset pabrik.

Hal ini disebabkan pemilik Samsung akan diberikan pilihan backup yang dapat menyimpan atau mencadangkan semua data ke cloud. Apabila semua data termasuk kontak telepoin disimpan dalam cloud, maka suatu saat Anda bisa mengembalikannya lagi ke handphone Anda.

Caranya, masuk ke menu pengaturan, lalu pilihlah backup and reset. Lalu, pilih restore pada bagian bawah Samsung Account. Dari sini akan ditampilkan semua data-data dan juga kontak telepon yang sudah pernah di-backup.

Baca Juga : Cara Menampilkan Persentase Baterai Samsung M31

8.    Restore dari iCloud

Cara yang ini pun bisa diterapkan bagi pengguna iPhone. Bagi Anda yang menggunakan handphone Apple, jangan khawatir, Anda bisa memanfaatkan fitur yang sudah tersedia di handphone Anda.

Caranya, masuk terlebih dahulu ke website iCloud.com dengan memasukkan Apple ID dan juga kata sandinya. Setelah itu, cari dan pilih menu pengaturan dan kemudian pindah ke advanced. Apabila sudah masuk, klik restore contacts. Setelah itu semua kontak yang telah tersimpan di iCloud akan muncul di tampilan. Selesai.

Dari sini, Anda bisa langsung menyimpannya kembali semua kontak yang telah ditemukan. Dengan begitu, Anda tidak perlu menggunakan aplikasi lain untuk dapat mengembalikan kontak telepon yang hilang pasca reset pabrik.

Dari sekian banyak cara mengembalikan kontak WA yang hilang karena direset pabrik, cara-cara diatas cukup mudah dilakukan. Anda bisa memilih metode yang sesuai yang Anda inginkan atau yang menurut Anda paling mudah dan sederhana.

9 komentar untuk “8 Cara Mengembalikan Kontak WA yang Hilang Karena Direset Pabrik”

  1. Hello addani.me,

    We noticed you are only listed in 18 out of a possible 10k+ directories.

    You can view your ranking here: https://getlisted.directory/addani.me?id=MTg=

    Gift your business this Christmas by submitting your website to 10K+ directories on getlisted.directory.
    Get more traffic, leads and sales by having your business rank high on search engines.

    Never has it been easier to promote your website.
    We’ve automated everything that we possibly could to make submitting your website a breeze.

    Visit us on https://getlisted.directory and get submitted 10k+ directories.

    We have a festive promotional offer for an All Inclusive, One-Time Fee Of $49!

  2. Hello addani.me,

    We noticed you are only listed in 18 out of a possible 10k+ directories.

    You can view your ranking here: https://directoryregistar.info/addani.me?id=MTg=

    Get more traffic, leads and sales by having your business rank high on search engines.

    We’ve automated everything that we possibly could to make submitting your website a breeze.

    Visit us on https://directoryregistar.info and get submitted 10k+ directories.

    We have a promotional offer running an All Inclusive, One-Time Fee Of $79!

  3. Hello, MegaLeadsTree.com is shutting down.

    We have made available all our leads in 145 countries at a one-time fee.

    Visit us on MegaLeadsTree.com.

  4. Hi,

    Your website is only listed in 8 out of a possible 12,489 directories.

    We are a service that lists your website in all these directories.

    Please visit us on DirectoryBump.com to find our more.

    Regards,
    Alan Zerangue

  5. It is with sad regret we are shutting down.

    We have made all our leads available for a one time fee on DataList2023.com

    Regards,
    Marta

  6. Hello,

    We noticed addani.me is only listed in 8 out of 2500 directories.

    This severly impacts your backlinks and search engine rankings.

    Come get listed in all 2500 directories on DirectoryBump.com

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *