Mengenal Trading Forex Lebih Luas, Masih Untung atau Buntung?
Trading forex.- secara singkat merupakan sebuah aktivitas investasi jual beli mata uang asing. trading forex memang menawarkan keuntungan yang menarik. Tidak seperti kegiatan saat menukarkan uang ke money changer, trading forex memiliki penjelasan yang akan lebih kompleks. Menukarkan uang di money changer, aktivitas tersebut dapat disebut sebagai foreign exchange. Kebutuhan forex umunya bersifat pribadi, diantaranya sebagai alat pembayaran di negara lain.
Trading forex merupakan aktivitas jual beli mata uang asing yang dilaksanakan secara online. Tujuannya adalah sebagai investasi sendiri, lebih luasnya mencari keuntungan dari selisih angka penjualan yang dilakukan. Kegiatannya berbeda dengan investasi yang aktivitasnya lebih pasif. Akan tetapi baik trading maupun investasi forex dinilai dapat membawa keuntungan yang menjanjikan.
Trading forex mempunyai peluang mendapatkan profit yang besar, tetapi mempunyai resiko yang tinggi apabila tidak dibarengi dengan pengetahuan yang cukup. Anda harus belajar sedari dini sebelum terjun langsung ke dunia forex. Dibutuhkan strategi, analisa dan konsentrasi yang tinngi mengingat pergerakan forex terus berubah setiap detiknya.
Trading Forex Di Indonesia
Di Indonesia Trading valuta asing (forex) adalah sesuatu yang legal. Hal ini diatur dalam undang-undang nomor 10 tahun 2011 tentang perdagangan berjangka komoditi. Apabila ingin memulainya sebaiknya pilih broker yang sudah diregulasi oleh pemerintah dalam hal ini Bappebti. Ini dilakukan karena banyak kasus penipuan yang mengatas namakan trading forex. Dalam trading ini ada beberapa pemegang kepentingan yaitu pialang atau broker, pedagang berjangka, dan bank umum penyimpan dana.
Tahapan Menjadi Trader Forex
Untuk Menjadi seorang nasabah anda terlebih dahulu harus mendaftarkan diri di perusahaan pialang berjang. Ada beberapa perusahaan pialang resmi yang sudah terdaftar di Bappebti. Kemudian anda diharuskan mendopit sejumlah dana sebagai modal. Dana tersebut akan disimpan direkening terpisah oleh bank umum yang telah ditunjuk Bappebti. Dana tersebut hanya bisa digunakan untuk keperluan transaksi nasabah.
Ada delapan bank yang telah ditunjuk Bappebti, 3 diantaranya adalah Bank BCA, Bank BNI, Bank Mandiri. Semua transaksi hanya bisa dilakukan oleh nasabah sendiri, dan tidak bisa diwakilkan oleh siapapun. Apabila transaksi diwakilkan selain nasabah hal tersebut menyalahi peraturan undang-undang.
Belajar Trading Forex Pemula
Banyak trader pemula yang kehilangan uangnya akibat tidak paham bagaimana cara trading yang benar. Merekan terlalu terburu tergiur akan profit yang dihasilkan tanpa dibekali pengetahuan yang cukup tentang cara trading yang benar. Baiknya sebelum terjun langsung anda harus belajar terlebih dahulu mengenai indicator teknikal. Tujuannya agar anda bisa lebih mudah dalam melakukan nalisa atau perhitungan terkait forex.
Selain indicator teknikal ada elemen waktu yang harus kalian ketahui yaitu :
- Sesi Sydney
- Sesi Tokyo
- Sesi London
- Sesi new York
Memulai trading forex tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Pahami terlebih dahulu Teknik Teknik trading yang benar. Ada beberpa hal penting dalam memulai belajar forex yaitu :
Dasar Dasar Forex
Anda harus paham apa yang menjadi dasar forex, salah satu hal dasarnya adalah Analisa teknikal.
Analisa Teknikal
Merupakan studi mengenai pergerakan harga mata uang untuk bisa mendapatkan pola dan menentukan probabilitas pergerakannya dimasa mendatang. Untuk trader pemula sangat diwajibkan mempelajari dan memahami hal tersebut. Tujuannya agar mereka tahu pola pergerakan harga mata uang di masa mendatang. Analisa teknikal ini memiliki tingkay akurasi yang baik apabila dipelajari dengan sungguh sungguh.
Money Management
Sebagai trader, khususnya pemula jangan selalu berfikir mengenai profit saja, dalam trading forex tingkat potensi kerugiannya juga cukup besar. Sangat penting bagi sorang trader memahami dan membatasi kerugian dalam setiap transaksinya. Dalam hal ini money management mencakup hal hal yang penting, diantaranya :
- Memahami berapa besar kemampuan dana dalam akun trading anda.
- Memakai lot yang aman serta sesuai dengan dana anda.
- Menentukan posisi profit dan kerugian dalam setiap transaksi.
- Gunakanlah skema stop loss dalam membatasi kerugian.
Buat Akun Demo Untuk Latihan
Sangat disarankan untuk para trader pemula Latihan trading di akun demo terlebih dahulu sebelum terjun langsung ke akun real. Tujuannya agar anda paham kondisi nyata dunia trading seperti apa, dan untuk menghindari kerugian sungguhan. Latihan ini terbilang cukup baik karena dapat mempelajari pergerakan harga masing masing mata uang.
Pahami Karakteristik Mata Uang
Di dalam Pasar forex, setiap mata uang memiliki karakteristik yang unik, ada yang memiliki pergerakan harga yang slowly, dan ada juga yang fluktuatif. Fokuslah kepada satu atau dua mata uang terlebih dahulu agar anda bisa paham karakteristik mata uang tersebut.
Baca Juga : Mengenal Jenis Jenis Dompet Kripto dan Kegunaannya
Tips memulai Trading Forex
Buat Akun Demo
Sama seperti belajar, sebelum anda menjalankan trading langsung sebagai Langkah awal anda bisa terlebih dahulu memulai Analisa lewat akun demo. Dalam hal ini anda tidak harus mengeluarkan uang sepeserpun. Akun demo juga memiliki gambaran kondisi pasar valuta asing yang sesungguhnya.
Cari Waktu yang Tepat
Anda perlu perhatikan masalah waktu dalam melakukan trading. Waktu merupakan salah satu elemen esensial dalam trading. Perlu diketahui pasar uang terus berjalan selama 24 jam penuh, 5 hari dalam seminggu. Sebagai manusia kita tidak mungkin terus memantau pergerakan harga tersebut. maka dari itu anda perlu cermat dalam mengatur waktu yang sesuai serta tepat dalam melakukan trading forex. Ada 4 sesi waktu yang mendasar pada elemen waktu forex, yaitu sesi Tokyo, new York, London dan Sydney.
Jika anda sudah memahami keempat sesi elemen waktu tersebut, anda bisa dengan mudah menentukan skema waktu sesuai dengan kepribadian dalam melaksanakan transaksi forex. Anda bisa mencoba semua sesi waktu yang lebih cepat apabila berniat menjadi trader secara full time. Tetapi apabila anda merasa terlalu berisiko, anda bisa mulai mempelajari waktu trading di waktu luang.
Pahami Mekanisme Indicator Teknikal
Dengan memahami terkait indicator teknikal secara mendalam, anda akan lebih mudah untuk menganalisa dan melakukan perhitungan terkait harga, volume, serta minat pasar. Indicator teknikal juga salah satu cara trader dalam memetakan kondisi pasar serta arah pergerakan harga mata uang asing ke depannya.
Pahami Indikator Fundamental
Merupakan salah satu acuan Analisa, dalam menganalisa data ekonomi, serta isu sosial politik yang sedang berkembang disuatu negara yang dapat mempengaruhi pergerakan nilai mata uang asing. Anda perlu melakukan banyak riset mengenai data ekonomi dan sosial suatu negara yang bisa mempengaruhi nilai mata uang negara tersebut. Jadi apabila ekonomi suatu negara baik maka kemungkinan analisa mengarah kepada penguatan nilai suatu mata uang.
Pahami Resiko
Anda juga perlu memahami resiko apa saja yang bisa menghampiri Ketika mulai melakukan trading forex. Resiko memang selalu ada dalam setiap melakukan trading. Namun dengan pemahaman yang mendalam anda bisa menganalisa proyeksi resiko yang hadir serta bisa menentukan batas toleransi kerugian yang ada.
Kelemahan
Memiliki Resiko Yang Tinggi
Dibandingkan dengan trading saham, obligasi, ataupun reksadana, trading forex memiliki resiko yang paling tinggi. Hal ini bisa terjadi karena ada system leverage dalam setiap aktivitas transaksi. Laverage sendiri adalah system yang memungkinkan anda melakukan aktivitas trading dalam jumlah besar kendati modal yang anda miliki sedikit. Perlu diketahui untuk meraih keuntungan yang besar anda harus mengatur system leverage ini dengan perbandingan yang benar.
Pergerakan Nilai Mata Uang Sulit Diprediksi
Bisa dibilang pergerakan suatu mata uang sangat fluktuatif, karena banyaknya factor yang dengan mudah bisa mempengaruhi pergerakan tersebut. Setidaknya ada beberapa yang paling berpengaruh yaitu factor ekonomi, factor geologi, dan factor transaksi sendiri. Jika banyak terjadi transaksi dalam pembelian, tentunya akan membuat nilai mata uang tersebut naik. Sebaliknya apabila banyak trader yang menjual mata uang yng dimiliki, kemungkinan akan menyebabkan nilai mata uang turun.
Banyaknya Penipuan
Trading forex biasa dilakukan secara online, minimnya transaksi tatap muka membuka kemungkinanan besar terhadap penipuan. Banyak ragam modus penipuan yang akan menghadirkan kerugian besar bagi trader, salah satunya profil broker penipu. Pastikanlah broker yang anda gunakan memiliki Riwayat yang baik serta berkualitas.
Broker Terpercaya
Bagin trader pemula, menemukan broker yang sesuai dengan kebutuhan trading merupakan suatu tantangan tersendiri. Ada beberapa factor yang harus diperhatikan Ketika memilih broker forex. Sebagai saran, apabila anda memiliki modal yang tidak besar maka broker luar negeri merupakan pilihan yang tepat. Ada beberapa broker yang bisa anda gunakan diantaranya; OctaFX, Exness, XM Global Limited, dan FBS.
Kesimpulan
Cermat dalam melaksanakan investasi dapat membuat kita memperoleh keuntungan dari aktivitas tersebut. Tetapi Jangan lupa juga untuk mencari banyak data pendukung, referensi serta pembekalan pengetahuan mengenai forex. Semoga informasi yang kami sajikan dapat bermanfaat.